Monday, June 17, 2013

Belerang Sebagai Herbisida

Gulma menjadi salah satu musuh utama petani. Petani sering direpotkan dengan adanya tanamana pengganggu atau rerumputan yang sering menggaggu tanaman pokok. Dan yang lebih menyakitkan lagi untuk mengatasi gulma tersebut petani harus membeli Herbisisda , yang harganya terus melambung, karena petani tergantung produk pabrikan atau kimia.

Alternatif bagi petani untuk mengurangi biaya produksi yaitu dengan membuat formolasi herbisida dengan bahan yang ada disekittar kita, sehingga harga lebih murah dan alami. bagaimana caranya, kita coba aja resep di bawah ini, yang tidakkalah dengan herbisida pabrikan.

Alat
Panci    : Tempat untuk merebus
Jerigen  : Tempat untuk menyimpan

Bahan
Air              : 4 liter
Garam         : 2 kg
Cuka 80%   : 2 botol
Belerang      : 3 ons

Proses pembuatan
- Air, garam, belerang direbus sampai mendidih
- Ditunggu dingin
- Setelah dingin cuka dicampur dan di aduk sampai rata
- Kemudian disimpan dalam jerigen

Aplikasi
(1) Untuk 1 tangki  semprot (isi 15 liter) , 2 gelas herbisida alami ( yang di buat)dimasukkan ke tangki dicampur dengan air 10-15 liter, lalu disemprotkan pada gulma. butuh waktu 1-2 hari untuk gulma menjadi layu dan mati
(2) Bisa juga di campurkan dengan rondap ( herbisida kimia) dengan perbandingan 1 roundap (herbisida kimia) di campur dengan 4 herbisida alami. Penggunaannay 1-2 gelas campuran gherbisida 9alami & kimia) untuk 10-15 liter air. Langsung bisa digunakan untuk semprot gulma.